Kain Yoris adalah kain yang berasal dari keluarga kain mix atau campuran antara katun dan polyester. Oleh karena itu, material ini dikenal sebagai bahan pakaian yang nyaman, adem, dan kuat. Kain ini sering digunakan sebagai gamis karena karakteristiknya yang adem dan warnanya yang beragam. Apa ya yang membuatnya berbeda dengan kain lainnya?
KARAKTERISTIK KAIN
Kain Yoris atau yang sering dikenal di pasaran dengan nama Yoris Caltri adalah salah satu kain yang sering dimanfaatkan sebagai material gamis muslim. Hal ini dikarenakan kainnya yang nyaman, adem, dan mudah dijahit. Selain itu, kainnya cukup tebal, tidak menerawang, dan mudah menyerap keringat sehingga cocok digunakan sebagai pakaian di negara tropis seperti Indonesia. Jika diraba, kain ini memiliki tekstur timbul yang terasa jika diraba dengan tangan kosong. Meskipun lebih tebal, kain Yoris memiliki kualitas yang hampir serupa dengan kain Woolpeach/Wolvis (baca review kain Woolpeach disini), lho. Material ini selain dimanfaatkan sebagai gamis, juga dapat dijadikan tunik, blouse, gamis set, hingga khimar.
HARGA KAIN
Panjang 1 roll kain yoris kurang lebih 50 yard dengan lebar kain 150 cm. Di Premori, kain ini tersedia dengan harga Rp 27.500 per yard sehingga jika anda tertarik membeli 1 roll, maka dana yang harus anda siapkan sebesar Rp 1.375.000
Tertarik menggunakan kain yoris untuk produk fashion anda? Segera hubungi kami ya melalui Whatsapp Premori . Anda juga dapat berkonsultasi tentang berbagai varian kain yang berkualitas yang ada di Premori. Kami juga menyediakan jasa cutting laser hijab dan jasa printing hijab, lho.
KESIMPULAN
- Jenis = Mix
- Kenyamanan = Nyaman dan adem
- Kekusutan = Tidak mudah kusut
- Kelembutan = Lembut
- Ketebalan = Sedang
- Kilauan = Doff
- Flowyness = Tidak kaku
- Tekstur = Terasa ada tekstur ketika hand feel
- Kegunaan = Gamis, tunik, khimar, gamis set, dll
Result ⭐ = 4.7 / 5.0
Ingin Order / Ngobrol lebih lanjut tentang Kain Yoris ?
Hubungi kami sekarang
↓